TOT Pancasila dan Kewarganegaraan
Lembaga Pengembangan Pembelajaran dan Penjaminan Mutu (LP3M) UPN “Veteran” Yogyakarta (UPNVY) dalam hal ini Kepala Pusat Bela Negara mengirimkan beberapa orang dosen untuk mengikuti TOT (Training of Trainer) dosen Pancasila dan Kewarganegaraan secara daring pada acara yang diselenggarakan oleh UPN “Veteran” Jakarta pada 5-6 Juli 2021. Adapun tujuan acara tersebut adalah meningkatnya kemampuan dosen dalam mengaplikasikan metode pembelajaran yang menunjang kecakapan dan kompetensi dosen mata kuliah Pancasila dan Kewarganegaraan. Untuk memperoleh hasil yang diharapkan dari kegiatan TOT dengan durasi 100 jam tersebut, proses pelatihan yang dilaksanakan akan meliputi:
1. Pendalaman wawasan dan media pembelajaran Pancasila dan Kewarganegaraan
2. Penugasan secara mandiri dan kelompok bagi peserta TOT
Adapun dosen yang dikirimkan merupakan perwakilan setiap Fakultas yang ada pada UPN “Veteran” Yogyakarta adalah sebagai berikut:
- Hasan Mastrisiswadi, S.T., M.T. dari FTI
- Muhammad Kundarto, SP, MP dari FP
- Medi Trilaksono Dwi Abadi, M.A. dari FISIP
- Dr. Widyawanto Pratistho, ST., M.Eng. dari FTM
- Dra Sudaryati MSi dari FEB
Para peserta yang merupakan perwakilan Fakultas diharapkan setelah mengikuti kegiatan dapat menyampaikan dan menularkan materi serta metode yang disampaikan dalam TOT kepada dosen lain yang juga mengajar Pancasila dan Kewarganegaraan.