Kunjungan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Yayasan Pendidikan Ujung Pandang (YPUP) – STIE YPUP Makassar
Kamis, 3 Oktober 2024, Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pembelajaran (LPMPP) UPN “Veteran” Yogyakarta menerima kunjungan tamu dari Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Yayasan Pendidikan Ujung Pandang (STIE YPUP) Makassar dalam rangka benchmarking penerapan SPMI sesuai dengan Kepmendikbudristek No. 53 Tahun 2023 yang mengharuskan Perguruan Tinggi melakukan transformasi terhadap perangkat penerapan SPMI dan penyesuaian unit kerja. Pada kesempatan tersebut hadir tamu sebagai berikut:
- Wakil Ketua Bidang Keuangan & Administrasi: Astuty Hasti.S.E.M.Acc.Ak
- Kepala Lembaga Penjaminan Mutu: Rahmawati Umar.S.E.M.Si
- Kaprodi Akuntansi: Dr. Nur Alimin Azis.S.E.M.Acc
- Kaprodi Manajemen: Jumarti..SE.M.M
- Sekretaris Prodi Akuntansi: Syahrul Irwandi..SE.M.M
- Kepala Pusat Data & Informasi: Muh.Fuad Randy.S.E.M.M
- Dosen: Helmy Syamsuri.S.E.M.Si,
- Dosen: Gina Anggi Rianthy, SE.,MM
- Dosen: Sri Wahyuni HS, S.E., M.M
Kunjungan diterima oleh Ketua LPMPP didampingi Sekretaris Lembaga, Kapus Pengembangan Pembelajaran, Kapus Penjaminan Mutu Internal dan Kapus Penjaminan Mutu Eksternal. Rahmawati Umar, S.E.,M.Si selaku Kepala Lembaga Penjamin Mutu STIE YPUP menyampaikan maksud kedatangannya adalah belajar penerapan SPMI sesuai dengan Kepmendikbudristek No. 53 Tahun 2023, serta mengajak kolaborasi terkait kegiatan kerjasama yang dapat dikolaborasikan. Ketua LPMPP UPN “Veteran” Yogyakarta, Barlian Dwinagara menyambut baik maksud kedatangan STIE YPUP Makassar dengan menyampaikan diskusi terkait kegiatan apa yang dapat dikolaborasikan dan berbagai alternatif bentuk kolaborasi yang dapat diinisiasi pada level perguruan tinggi, lembaga, dan fakultas, mengingat sebagai STIE akan dominan irisan kegiatan dengan Fakultas Ekonomi Dan Bisnis di UPNVY
Pertemuan dilanjutkan dengan diskusi bersama Kapus Penjaminan Mutu Internal, Johan Danu, yang menyampaikan paparan terkait kegiatan SPMI di UPNVY, dimulai dari pelaksanaan siklus PPEPP, monev setiap semester, dan audit mutu internal setiap tahun akademik. Pada saat kunjungan, kebetulan adalah masa monev sehingga disampaikan progres pelaksanaan dalam sistem Pandu yang dimiliki LPMPP UPNVY dalam berbagai dinamika 34 prodi dan auditor yang bertugas. Acara sekaligus berbagai diskusi disampaikan diantara para tamu dan tuan rumah dalam tema SPMI, antara lain bagaimana menanggapi terkait perubahan kebijakan pemerintah terkait SPMI terhadap SPMI yang ditetapkan PT, mengapa ada kapus pengembangan khusus terkait pembelajaran, dan apakah hal ini ada kaitan dengan pencapaian visi misi PT.