Workshop Peningkatan Akreditasi Prodi dan Institusi di LP3M UPNVY
Akreditasi merupakan salah satu bentuk penilaian (evaluasi) mutu dan
kelayakan institusi perguruan tinggi atau program studi. Dimasa
mendatang akreditasi akan dilakukan oleh organisasi atau badan mandiri
di luar perguruan tinggi seperti LAM (Lembaga Akreditasi Mandiri), namun
sekarang dilakukan oleh BAN-PT (Badan Akreditasi Nasional Perguruan
Tinggi). Mengingat pentingnya akreditasi, LP3M pada Selasa - 26/10/2016
menyelenggarakan Workshop Peningkatan Akreditasi Program Studi dan
Institusi dengan mengundang Dr. Ir. Adam Pamudji R, MSc (Asesor BAN-PT
untuk prodi Teknik Sipil) dan Dr. Suhanan, DEA (assesor Akreditasi
Institusi Perguruan Tinggi (AIPT) BAN-PT. Acara dibuka oleh Dr. Meilan
Sugiarto, MSi selaku ketua LP3M dan bertindak sebagai moderator Dr. Puji
Lestari, SIP., MSi selaku Kepala Pusat Penjaminan Mutu Eksternal yang
juga asesor BAN-PT untuk prodi Ilmu Komunikasi. Dalam paparannya Dr.
Adam Pamudji R, MSc menyampaikan perlunya semua pihak, dari pucuk
pimpinan, dosen, tendik, mahasiswa hingga pengguna lulusan mendukung
upaya pelaksanaan akreditasi. Juga suatu keharusan dalam penyususnan
borang akreditasi Renstra institusi memegang peranan sentral yang
kemudian pelaksananya dilaporkan dalam standar borang (ada 7 standar).
Disamping itu evaluasi diri juga perlu diperhatikan. Tercapainya hasil
akreditasi institusi paling besar ditentukan oleh borang program studi
yang mencapai 75% dari penilaian, karenanya semua komponen terutama
prodi perlu dilibatkan dalam pembuatan AIPT. Hal lain yang perlu
mendapat perhatian adalah jangan sampai akreditasi turun artinya
institusi atau prodi perlu mempertahankan akreditasi atau bahkan
meningkatkan akreditasi sebagaimanan dipaparkan Dr, Suhanan DEA.
Bagaimana cara meningkatkan akreditasi, tolak ukurnya yakni penilaian
kinerja 5 tahun mendatang pada 7 standar harus dilakukan. Demikian inti
dari kegiatan workshop kali ini, semoga bermanfaat. (sie)